Jumat, 30 Desember 2016

Makalah Instalasi Windows XP di Virtual BOX

INSTALASI WINDOWS XP
prime logo.png
MAKALAH
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Penilaian UAS
160102010
Fanny Audini
160101037
Indri Isnawati
160101047
Muhammad Faisal Zuhdi
160101057
Riska Aprilianingsih
160101059
Roma Debrian

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI & TEKNIK INFORMATIKA
SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER
INOVASI SAINS TEKNOLOGI & BISNIS
JAKARTA
2016

Kata Pengantar
    Pertama – tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT. Yang mana telah memberikan rahmatnya, Sehingga kita pun bisa menyelesaikan tugas akhir ini dengan judul “Instalasi Windows XP”. 
    Dengan diberikannya kesempatan ini kami ingin menyampaikan terima kasih kepada semua pihak dan kerabat yang telah membantu dengan ikhlas, sabar dan selalu memberika masukan serta kontribusi yang sangat berarti sekali dalam proses penyusunan tugas ini, diantaranya :
  1. Bapak Sudimo Lim, SE, MM., selaku ketua STMIK ISTB.
  2. Dosen Pembimbing : Bpk. Belsana Butar Butar ,S.Kom.,M.Kom. yang selalu membimbing kami.
  3. Keluarga Besar kami,khususnya orang tua kami yang selalu selalu mendukung kami agar kami bisa mengerjakan tugas akhir ini dengan lancar.
  4. Dan tak lupa teman seperjuangan kami yang selalu memberikan dukungan dan motivasi. Terima kasih atas segala bantuan yang telah diberikan.

Serta semua pihak yang terlalu banyak untuk di sebut satu persatu sehingga terwujudnya penulisan ini. Lahir kata penulis mohon saran dan kritik yang membangun demi kesempurnaan penulisan di masa yang akan datang.

Jakarta 1 Desember 2016

Penyusun
DAFTAR ISI


Lembar Judul Makalah
Kata Pengantar Daftar Isi 

BAB I. PENDAHULUAN
1.1    Latar Belakang Masalah
1.2    Identifikasi Masalah
1.3    Tujuan Penulisan
1.4    Batasan Masalah
1.5    Sistematika Penulisan

BAB II. PEMBAHASAN
2.1    Pengertian dan Fungsi Sistem Operasi  
2.1.1    Pengertian Sistem Operasi
2.1.2    Fungsi Sistem Operasi
2.2    Pengertian Windows XP
2.3    Definisi Windows XP
2.4    Berbagai Fitur OS Windows XP
2.5    Keunggulan dan Kekurangan Windows XP 
2.6    Oracle Virtual Box
2.7    Tutorial Cara Instal Virtual Box

BAB III. PENUTUPAN
3.1 Kesimpulan dan Saran
3.1.1 Kesimpulan
3.1.2 Saran
Daftar Pustaka
Lembar Riwayat Hidup




BAB I
PENDAHULUAN
  1. Latar Belakang Masalah
Perkembangan teknologi komputer yang begitu cepat banyak menimbulkan hal yang baru, seperti hadirnya masyarakat yang tidak bisa hidup tanpa adanya komputer. Hal ini merupakan sebuah tantangan sekaligus kabar gembira karena membuktikan bahwa masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang adaptif.
Hal mendasar yang menimbulkan pertanyaan bagi masyarakat awam yang ingin memulai menggunakan komputer adalah mengenai fisik komputer itu sendiri, yaitu hardwarenya. Setelah mengenali hardware - hardwarenya, agar komputer dapat digunakan maka harus diisi sebuah sistem operasi untuk menjalankannya dan berbagai aplikasi yang dibutuhkan.
Untuk itulah penulis membuat makalah ini agar anda dapat menguasai teknik menginstal salah satu operasi system yaitu “Windows Xp” di vitual box. langkah demi langkah, disertai dengan ilustrasi gambar semoga dalam waktu singkat, anda bisa melakukan instalasi Windows Xp.

  1. Identifikasi Masalah
Masalah yang sering terjadi ketika ingin mencoba menginstal Windows XP adalah kurangnya pengetahuan tentang cara menginstal Windows XP yang menyebabkan salah langkah dan mengakibatkan kegagalan dalam menginstal atau tidak sesuai keingginan kita.

    1. Tujuan Penulisan
Penelitian ini di lakukan dengan tujuan sebagai berikut :
  1. Dengan membaca makalah ini diharapkan pembaca dapat mengetahui apa itu Sistem Operasi dan Apa itu Windows XP dan Sejarahnya.
  2. Dengan membuat makalah ini kami menyumbangkan sedikit dari ilmu yang kita miliki. 
  3. Untuk memberikan keterampilan baru dibidang IT khususnya dalam masalah cara menginstal Windows XP.

    1. Batasan Masalah 
Agar pembahasan makalah ini dapat terarah dan memiliki focus dalam pembahasannya,  maka penulis merasa perlu memberikan batasan masalah yang akan diteliti. Batasan tersebut sebagai berikut :
  1. Pengertian dan pejelasan tentang Sistem Operasi.
  2. Tentang Windows XP dan Sejarahnya.
  3. Tata cara instal Windows XP dengan Virtual Box.

    1. Sistematika Penulisan
      Untuk memberikan gambaran yang jelas dalam penulisan makalah ini, maka penyusunan laporan ini disusun secara sistematis sebagai berikut :
BAB I        Pendahuluan
Menjelaskan tentang Latar Belakang Masalah, Identifikasi Masalah, Tujuan Penulisan, Batasan Masalah, dan Sistematika Penulisan.

BAB II        Pembahasan
Menjelaskan tentang apa itu Sistem Operasi Windows XP. Pengertian dan Definisinya, di sertai dengan sejarahnya. Dan juga cara menginstal Windows XP di Virtual Box.
BAB III    Penutup
Menyampaikan kesimpulan tentang Sistem Operasi dan Windows XP, yang telah penulis ringkas. Dan juga Kesimpulan penulis tentang Sistem Operasi.




















BAB II
SISTEM OPERASI WINDOWS XP
    1. Pengertian dan Fungsi Sistem Operasi
      1. Pengertian Sistem Operasi
Pengertian sistem operasi secara umum ialah pengelola seluruh sumber daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber-daya sistem komputer. Sistem komputer pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu perangkat-keras, program aplikasi, sistem-operasi, dan para pengguna. Sistem operasi berfungsi untuk mengatur dan mengawasi penggunaan perangkat keras oleh berbagai program aplikasi serta para pengguna. Sistem operasi berfungsi ibarat pemerintah dalam suatu negara, dalam arti membuat kondisi komputer agar dapat menjalankan program secara benar. Untuk menghindari konflik yang terjadi pada saat pengguna menggunakan sumber-daya yang sama, sistem operasi mengatur pengguna mana yang dapat mengakses suatu sumber-daya. Sistem operasi juga sering disebut resource allocator. Satu lagi fungsi penting sistem operasi ialah sebagai program pengendali yang bertujuan untuk menghindari kekeliruan (error) dan penggunaan komputer yang tidak perlu.






      1. Fungsi Sistem Operasi 
Sistem komputer pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu perangkat keras, program aplikasi, sistem-operasi, dan para pengguna. Sistem operasi berfungsi untuk mengatur dan mengawasi penggunaan perangkat keras oleh berbagai program aplikasi serta para pengguna. Sistem operasi mempunyai tiga sasaran utama yaitu kenyamanan – membuat penggunaan komputer menjadi lebih nyaman, efisien – penggunaan sumber - daya sistem komputer secara efisien, serta mampuberevolusi – sistem operasi harus dibangun sehingga memungkinkan dan memudahkan pengembangan, pengujian serta pengajuan sistem-sistem yang baru. Perkembangan komputer khususnya PC (Personal Computer) tidak lepas dari kemajuan tekhnologi CPU (Central Processing Unit). Perkembangan CPU yang begitu cepat dari jumlah transistor 2.300 pada tahun 1971 menjadi 7,5 juta pada tahun 1997 membuat kita berdecak kagum bukan main (jenis Intel). Perkembangan ini semula untuk diimplementasikan untuk menjalankan sistem operasi DOS (Disk Operating System) yang dikeluarkan oleh Microsoft sebagai pemasok software pada saat itu. Akan tetapi lama kelamaan munculah berbagai sistem operasi yang lain termasuk Linux sehingga perkembangan CPU menjadi meningkat serta diiringi muncul beberapa produsen prosesor pesaing selain Intel seperti AMD, Cyrix, IBM dan yang lainnya. Dan tentunya perkembangan ini pula menuntut kita untuk menuntut kita untuk mengembangkan dana kita supaya kita dapat mengikutinya dan mempelajarinya. Pada windows Xp ada juga beberapa Aplikasi yang dapat dimasukkan dengan baik. Aplikasi - aplikasi tersebut dapat digunakan untuk melakukan optimasi dan memonitoring system windows XP.
    1. Pengertian Windows XP
Windows XP adalah jajaran sistem operasi berbasis grafis yang dibuat oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi, yang mencakup komputer rumah dandesktop bisnis, laptop, dan pusat media (Media Center). Nama "XP" adalah kependekan dari "Experience". Windows XP merupakan penerus Windows 2000 Professional dan Windows Me, dan merupakan versi sistem operasi Windows pertama yang berorientasi konsumen yang dibangun di atas kernel dan arsitektur Windows NT. Windows XP pertama kali dirilis pada 25 Oktober 2001, dan lebih dari 400 juta salinan instalasi digunakan pada Januari 2006, menurut perkiraan seorang analis IDC. Windows XP digantikan oleh Windows Vista, yang dirilis untuk pengguna volume licensepada 8 November 2006, dan di seluruh dunia untuk masyarakat umum. Windows XP tersedia dalam berbagai macam edisi. Edisi yang paling umum dari sistem operasi Windows XP adalah Windows XP Home Edition. 
Windows XP juga merupakan versi pertama Windows untuk menggunakan aktivasi produk "Windows Product Activation" untuk memberantas pembajakan peranti lunak, meski hal ini menjadi kontroversi. Windows XP juga telah dikritik oleh beberapa pengguna untuk kelemahan keamanan komputer, integrasi beberapa aplikasi seperti Internet Explorer 6 dan Windows Media Player yang sangat ketat, dan untuk aspek - aspek dari standar antarmuka pengguna. Versi dengan Service Pack 2, Service Pack 3, dan Internet Explorer 8 dialamatkan beberapa kekhawatiran ini.


    1. Definisi Windows XP
Windows XP adalah suatu sistem pengoperasian (Operating System), yang masih dipakai sampai saat ini karena selain kemudahan dalam pemakaiannya Windows Xp digunakan sebagai pembelajaraan yang dipakai oleh sekolah – sekolah pada umumnya.
Untuk melakukan penginstalan, Windows Xp diperlukan ketelitian dan kesabaran dalam prosesnya, karena memerlukan waktu yang lumayan lama.
Spesifikasi minimum hardware yang dibutuhkan :
  • Processor pentium 1.5 Ghz/AMD yang setara
  • CDROM / DVDROM Drive 
  • RAM 128MB 
  • Hard Drive 1371 MB
Ada beberapa macam Windows Xp diantaranya :
  1. Windows Xp Professional 
  2. Home Edition
  3. Media Center Edition 
  4. Table Pc Edition
  5. Starter Edition
  6. Professional X64 Edition
  7. Professional 64-Bit Edition For Titanium





    1. Berbagai Fitur OS Windows XP
Dalam perkembangannya Sistem Operasi Windows selalu mengalami perkembangan yang signifikan, baik dalam segi kinerja sebuah sistem operasi (performance kernel) dan tampilan visualisasinya (displaying shell). Berikut ini adalah penjelasan apa saja fitur / kegunaan yang dimiliki oleh Sistem Operasi Windows XP :

¬ Adanya dukungan Windows Media Player 8.0 dan Windows Movie  Maker. 

¬ Telah menggunakan Internet Explorer 6. 

¬ Untuk pertama kali dalam sistemnya, Windows menggunakan Firewall untuk meng-handle keamanan data dalam berinternet. 

¬ Adanya dukungan FUS (Fast User Switching). 

¬ Mendukung Multiprocessor.

¬  Memiliki dukungan untuk menggunakan file dan folder offline. 

¬ Memiliki dukungan untuk menggunakan grup dan profile bagi pengguna roaming. 

¬ Adanya enkripsi file. 


    1. Keunggulan dan Kekurangan Windows XP
  1. Keunggulan Windows XP :
  1. Microsoft Windows XP memiliki stabilitas yang tinggi terhadap sistem yang dimilikinya. 
  2. Aplikasi yang dijalankan pada system Windows XP dapat dijalankan oleh komputer lain melalui internet dan Memiliki sistem keamanan yang dapat digunakan untuk melindungi folder-folder khusus agar dapat digunakan oleh pemiliknya sendiri. 
  3. Windows XP dapat digunakan untuk berbagi aplikasi secara real time ke seluruh dunia.
  1. Kekurangan Windows XP : 
    1. Pihak Microsoft sangat membatasi kenyamanan pemakaian terhadap sistem operasi Windows XP ini dimana setiap pengguna harus melakukan aktivasi pihak Microsoft pada periode-periode tertentu. 
    2. Tidak adanya Java Virtual Machine seperti generasi-generasi Windows sebelumnya. 

    1. Oracle Virtual Box
Oracle Virtual Box adalah salah satu software yang di kembangkan oleh Oracle. Pertama kali dikembangkan oleh perusahaan Jerman yaitu Innotek GmbH. Pada Pebruari 2008, Innotek GmbH diakusisi oleh Sun Microsystems. Sun Microsystem kemudian juga diakuisisi oleh Oracle. Oracle Virtual Box adalah software untuk membuat virtual machine, agar bisa menginstal operasi sistem tampa mengubah atau menambah operasi sistem utama. Software ini biasanya di gunakan untuk belajar menginstal Sistem Operasi atau ingin mencoba berbagai sistem operasi seperti Windows XP, Windows 7, Windows 8, Windows 10, Linux, Mac OS X, Solaris, dan Android. Software Oracle Virtual Box bersifat freeware anda bisa mendownloadnya secara gratis di web : https://www.virtualbox.org/wiki/Downloads
    1. Tutorial Cara Instal Virtual Box
  1. Klik “Next” untuk memulai setup wizard.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\1.png
  1. Pilih mana saja yang ingin di instal. Klik “Next”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\2.png
  1. Pilih pengaturan, lalu Klik “Next”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\3.png
  1. Pengaturan network akan tereset dan disconnect, jika setuju klik “Yes”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\4.PNG
  1. Klik “Install” untuk memulai pemasangan Oracle VM Virtual BOX ke komputer anda.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\5.PNG
  1. Tunggu hingga selesai.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\6.PNG
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\7.PNG
  1. Check list jika anda inggin memulai virtual box. Lalu klik “Finish”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutor Instal Virtual BOX\8.PNG

    1. Tutorial Instal Windows Xp Dengan Virtual Box
  • Klik “New” untuk memulai setup wizard, untuk membuat virtual machine.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\1,1.png
  • Beri nama virtual machinenya dan tentukan operasi sistemnya. Karena kita akan menginstal windows XP jadi typenya Microsof Windows dan versinya Windows XP, lalu klik “Next”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\2.png
  • Tentukan ukuran RAM-nya. Rekomendasi dari Oracle VM virtual boxnya adalah 192, kalau rekomendasi dari saya adalah 512, jika sudah di tentukan selanjutnya klik “Next”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\3.png
  • Tentukan apakah anda tidak inggin membuat Hard drive, atau ingin membuat atau menggunakan file virtual Hard drive yang sudah ada. Di sini saya memilih Create a virtual hard drive now. Selanjutnya klik “Create”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\4.png
  • Selanjutnya adalah memilih type Hard drive. Ini tidak terlalu penting jika anda tidak memakai software virtual machine selain virtual box. Pilih VDI lalu klik “Next”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\5.png
  • Selanjutnya tentukan sifat virtual hard drivenya. 
    • Dynamically Allocated untuk membuat virtual hard drive yang langsung berukuran yang nanti akan kita tentukan langsung berukuran (contoh 10GB), tampa bisa berkurang.
    • Fixed size, virtual hard drive tidak langsung berukuran besar. Ukurannya mengikuti ukuran data yang ada di virtual drive tersebut dan bisa membesar dan mengecil.
Jika sudah di tentukan slanjutnya klik “Next”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\6.png
  • Berikan nama untuk file virtual hard drivenya, dan Tentukan ukuran virtual hard disknya. Rekomendasi 10 GB (Max tergantung hard disk bawaan anda). Jika sudah klik “Create”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\7.png
  • Selesai sudah setup untuk settingan virtual machinenya. Slanjutnya waktunya untuk menginstal opresasi sistemnya yaitu Windows XP. Klik “Start”. 
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\8.png

  • Cari file instalan windows xp dengan mengklik gambar floder
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\9.png
  • Setelah ketemu, pilih atau klik sekali pada filenya lalu klik “Open”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\10.png
  • Setelah filenya sudah di set/ditentukan, selanjutnya klik “Start”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\11.png
  • Kemudian akan terlihat tulisan "Windows Setup" seperti gambar dibawah ini. Tunggu sampai proses selesai.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\12.png
  • Selanjutnya adalah membuat partisi baru untuk virtual hard drivenya. Pertama adalah membuat partisi Local Disk C untuk sistem, tekan “C” untuk membuat partisi.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\13.png
  • Selanjutnya adalah menentukan ukuran partisi pertama yaitu Local Disk C, untuk sistem windows xp tidak membutuhkan banyak ruang cukup 1 GB saja. Tapi saya merekomendasikan 5000 MB (5 GB) agar sistem dapat leluasa. Jika sudah ditentukan ukuran Local Disk C-nya, lalu tekan “ENTER”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\14.png
  • Berikutnya adalah membuat partisi ke dua yaitu Local Disk D dari sisah ruang kosong virtual hard drive, dengan cara menekan “C”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\15.png
  • Sisah ruang kosong adalah 5232 MB langsung saja semua di pakai untuk Local Disk D yaitu untuk data pengguna. Tekan “ENTER” untuk membuat.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\16.png
  • Setelah Local Disk C dan D terbuat selanjutnya adalah memilih dimana menginstal Windows XP. Pertama pilih partisi C: lalu tekan “ENTER”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\17.png
  • Kemudian pilih jenis format partisi. Disarankan untuk memilih “Format the partition using the NTFS file system <Quick>”. Lalu tekan “ENTER”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\18.png
  • Tunggulah sampai format partisi selesai.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\19.png
  • Lalu tunggu, loading proses copy file windows selesai.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\20.png
  • Setelah itu akan muncul loading windows seperti dibawah.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\21.png
  • Kemudian adalah pengaturan untuk lokasi dan bahasa, jika sudah  klik “Next”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\23.png
  • Ketik nama untuk akun user anda di kolom samping kanan Name. lalau anda juga bisa mengisi atau mengosongkan kolom Organization. Jika sudah di isi klik “Next”. 
24.png
  • Berikunya adalah pemberian nama komputer dan pemberian password untuk user account. Nama komputer akan terisi otomatis mengikuti nama user tetapi ada tambahan huruf. Anda bisa merubahnya sesuai keingginan anda.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\25.png
  • Contohnya adalah ini, untuk bagian Administrator passowrd dan Confrim password anda bisa membiarkannya kosong. Lalu klik “Next”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\26.png
  • Berikutnya adalah pengaturan waktu / jam, tanggal, dan zona waktu. Jika sudah di atur klik “Next”.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\27.png
  • Tunggu sampai proses instalasi Network selesai.
C:\Users\ROMA\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\28.png
  • Selanjutnya adalah pengaturan network untuk workgroup atau computer domain.
Jika computer anda bukan network atau netword tampa domain pilih yang atas dan masukan nama atau berikan nama workgroup terserah anda. Jika anda terhubung internet dan mempunyai domain, anda bisa memilih yang bawah dan memasukan domain anda.

C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\30.png



  • Slanjutnya adalah instaler mengcopy file windows, Tunggu hingga selesai.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\31.png
  • Berikutnya adalah meregister komponen.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\32.png
  • Dan menyimpan pengaturan.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\33.png
  • Lalu menghapus file lain dari temporary files yang sudah tidak di pakai. Lalu tunggu sampai komputer restart.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\34.png
  • Maka akan muncul gambar display setting seperti dibawah, maka klik “Ok”.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\36.png
  • Jika terlihat gambar seperti dibawah, maka klik saja”Ok”. Ini adalah pengecekan driver display monitor apakah berfungsi atau tidak.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\37.png
  • Dan proses instalasi selesai, maka akan ada gambar seperti dibawah, yaitu gambar tampilan desktop windows XP, yang masih kosong.
C:\Users\starts\Desktop\Tutorial Instal Windows XP Pakai Virtual Box\38.png













BAB III
PENUTUPAN
    1. Kesimpulan dan Saran 
      1. Kesimpulan
Sistem operasi merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari komputer dengan perangkat keras komputer. Pada saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing - masing. Untuk lebih memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep dasar mengenai sistem operasi itu sendiri. Windows XP adalah jajaran sistem operasi berbasis grafis yang dibuat oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi, yang mencakup komputer rumah dan desktop bisnis,laptop, dan pusat media (Media Center). 
Windows XP memiliki kelebihan dan kekurangan dalam pengoperasian computer. Salah satu kelebihannya adalah Memiliki sistem keamanan yang dapat digunakan untuk melindungi folder - folder khusus agar dapat digunakan oleh pemiliknya sendiri. Dan kekurangannya merupakan Tidak adanya Java Virtual Machine seperti generasi - generasi Windows sebelumnya.

      1. Saran
Pada dasarnya semua sistem operasi itu sama yaitu penghubung antara pengguna dan perangkat keras. Terdapat bermacam – macam Sistem Operasi dengan keunggulanya masing – masing. setiap orang berbeda kebutuhan, maka daripada itu pililah Sistem Operasi sesuai kebutuhan anda dan yang cocok untuk anda.
DAFTAR PUSTAKA 

  1. Artikel Internet Lestari, Titik. 2012. Pengertian, Sejarah, dan Jenis Windows xp. Diambil dari : http://www.kompasiana.com/titik_lestari/pengertian-sejarah-dan-jenis-windows-xp_55191b1881331153749de0bb. (28 Nopember 2016).

  2.  Artikel Internet Susanto, Dwi Andi. 2014. Di awal perilisan, Windows XP diprediksi akan gagal di pasaran. Diambil dari : https://www.merdeka.com/teknologi/di-awal-perilisan-windows-xp-diprediksi-akan-gagal-di-pasaran-tekstory.html. (28 Nopember 2016).

  3. Artikel Internet Susanto, Dwi Andi. 2014. Pembuktian janji Microsoft di awal edar Windows XP. Diambil dari : https://www.merdeka.com/teknologi/pembuktian-janji-microsoft-di-awal-edar-windows-xp-tekstory.html. (28 Nopember 2016).

  4. Artikel Internet Susanto, Dwi Andi. 2014. 4 Cerita menarik tentang Windows XP yang jarang diketahui. Diambil dari : https://www.merdeka.com/teknologi/4-cerita-menarik-tentang-windows-xp-yang-jarang-diketahui-tekstory.html. (7 April 2014).

  5. Artikel Internet Susanto, Dwi Andi. 2014. Kode produksi Windows XP diambil dari nama tempat bermain ski. Diambil dari : https://www.merdeka.com/teknologi/kode-produksi-windows-xp-diambil-dari-nama-tempat-bermain-ski-tekstory.html. (28 Nopember 2016).



DAFTAR RIWAYAT HIDUP
  1. Biodata mahasiswa 

N.I.M : 160101047
Nama Lengkap : Muhammad Faisal Zuhdi
Tempat & Tanggal Lahir : Jakarta, 15 February 1998 
Alamat lengkap : Jl.kpbd no 07 rt001 rw 001


  1. Riwayat pendidikan formal & non-formal 

  1. SDI AL-FALAH II PAGI
  2. SMPN 271 , Lulus Tahun 2013
  3. SMK Muhammadiyah 09, Lulus Tahun 2016
  4. Kuliah Smester 1 Di STMIK ISTB


  1. Riwayat pengalaman berorganisasi / pekerjaan 

  1. Menjadi Ketua panitia pelepasan smk Muh.09
  2. PKL selama 2 bulan di tvri dan kominfo


Jakarta, 1 Desember 2016 
Saya yang bersangkutan. 



Muhammad Faisal Zuhdi



DAFTAR RIWAYAT HIDUP
  1. Biodata mahasiswa 

N.I.M : 160102010
Nama Lengkap : Fanny Audini
Tempat & Tanggal Lahir : Jakarta, 22 Agustus 1998 
Alamat lengkap : Jl.simpruk golf II Rt.8 Rw.8 Jakarta selatan


  1. Riwayat pendidikan formal & non-formal 

  1. SDN Grogol utara 01 Pagi, Lulus Tahun 2010
  2. SMPN 164 , Lulus Tahun 2013
  3. SMK Muhammadiyah 09, Lulus Tahun 2016
  4. Kuliah Smester 1 Di STMIK ISTB


  1. Riwayat pengalaman berorganisasi / pekerjaan 

  1. Menjadi anggota panitia pelepasan smk Muh.09
  2. PKL selama 2 bulan di STIA LAN jakarta


Jakarta, 1 Desember 2016 
Saya yang bersangkutan. 



Fanny Audini


DAFTAR RIWAYAT HIDUP
  1. Biodata mahasiswa 

N.I.M : 160101037
Nama Lengkap : Indri Isnawati
Tempat & Tanggal Lahir : Tegal, 14 Februari 1998 
Alamat lengkap : Jl. Kemandoran 1,Grogol utara Rt/Rw 002/011 Kebayoran lama, Jakarta. 



  1. Riwayat pendidikan formal & non-formal 

  1. SDN Padasari 02, Lulus Tahun 2010
  2. MTs Pondok Pesantren Modern DARUNNAJAT, Lulus Tahun 2013
  3. SMA Pondok Pesantren Modern DARUNNAJAT,Lulus Tahun 2016
  4. Kuliah Smester 1 Di STMIK ISTB


  1. Riwayat pengalaman berorganisasi / pekerjaan 

  1. Anggota PERSADA/OSIS Bag. Bendahara di Pondok Pesantren Modern DARUNNAJAT masa jabatan 2015/2016


Jakarta, 1 Desember 2016 
Saya yang bersangkutan. 



Indri Isnawati

DAFTAR RIWAYAT HIDUP
  1. Biodata mahasiswa 

N.I.M : 160101059 
Nama Lengkap : Roma Debrian
Tempat & Tanggal Lahir : Jakarta, 04 Desember 1998 
Alamat lengkap : Jl.GG.H,Nawi no.17 Rt.6 Rw.13 Jawa Barat


  1. Riwayat pendidikan formal & non-formal 

  1. SD ATTAQWA 27 Pagi, Lulus Tahun 2010
  2. SMP ATTAQWA 09 Siang, Lulus Tahun 2013
  3. SMA BHINNEKA NUSANTARA, Lulus Tahun 2016
  4. Kuliah Smester 1 Di STMIK ISTB


  1. Riwayat pengalaman berorganisasi / pekerjaan 

  1. Anggota Osis bagian kebersihan di SMK BHINNEKA NUSANTARA tahun akademik 2014/2015


Jakarta, 1 Desember 2016 
Saya yang bersangkutan. 



Roma Debrian


DAFTAR RIWAYAT HIDUP
  1. Biodata mahasiswa 

N.I.M : 160101057
Nama Lengkap : Riska Aprilianingsih
Tempat & Tanggal Lahir : Jakarta, 13 April 1998 
Alamat lengkap : Jl. Kemanggisan Raya Rt006/010 No.91


  1. Riwayat pendidikan formal & non-formal 

  1. SDN Palmerah 20 Pagi, (2004-2010)
  2. SMPN 127 Jakarta , (2010-2013)
  3. SMKN  13 Jakarta, (2013-2016)
  4. Kuliah Smester 1 Di STMIK ISTB


  1. Riwayat pengalaman berorganisasi / pekerjaan 

  1. Menjadi Anggota PMR di SMPN 127 Jakarta
  2. Menjadi anggota Ensemble di SMKN 13 Jakarta
  3. PKL di EO Samudra Pro dan sanggar anak Samudra Club


Jakarta, 15 November 20016 
Saya yang bersangkutan. 



Riska Aprilianingsih 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar